Apakah sahabat aleepenaku.com sudah divaksin? Alhamdulillah telah melaksanakan kebijakan pemerintah dengan baik. Namun, sebenarnya juga untuk diri kita sendiri. Sehat adalah pilihan bagi kita. InsyaAllah kita akan sehat dengan menerapkan pola hidup sehat, protokol kesehatan, dan 5M.
Gerakan 5M insyaAllah sangat efektif untuk memutus mata rantai penularan corona. Kemudian, sangat baik untuk menjaga diri kita. Apakah prokes 5M itu? Sepertinya sudah lama dikenal dan tak asing lagi. Di sini hanya mengingatkan kembali, bukan hanya sebatas wacana dan ajakan semata. Tetapi harus benar-benar dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari lingkungan di rumah, di jalan (jika tidak sedang PPKM), dan di mana saja.
Kelima M tersebut, yaitu:
Mencuci Tangan
Memakai Masker
Menjaga Jarak
Menjauhi Kerumunan
Mengurangi Mobilitas
1. Mencuci Tangan, dilakukan sesering mungkin. Kita tidak tahu di mana dan kapan tangan kita menyentuh atau berinteraksi dengan orang lain. Juga tidak tahu apakah ada virus atau tidak. Sehingga lebih aman, kita tetap menjaga diri dengan sering mencuci tangan. Mencuci tangan menggunakan sabun, antiseptik atau senantiasa menyiapkan hand sanitizer yang bisa dibawa ke mana-mana.
2. Memakai Masker, dilakukan di mana saja saat ke luar rumah ataupun di dalam rumah jika ada anggota keluarga yang mengalami gangguan kesehatan. Ini penting agar sistem pernapasan kita terjaga. Juga bagi yang sedang sakit, gunakan masker jika memungkinkan. Untuk menjaga kesehatan bersama.
3. Menjaga Jarak, dilakukan jika mengharuskan berinteraksi dengan orang lain. Jagalah jarak dengan batas minimal yang dibolehkan.
4. Menjauhi Kerumunan, berarti tidak mendatangi keramaian. Jika ada keramaian, sebisa mungkin menjauhinya.
5. Mengurangi Mobilitas berarti tidak terlalu banyak keluar rumah untuk beraktivitas. Apalagi aktivitas yang kurang penting. Sehingga lebih menjaga kesehatannya.
Pemerintah telah berupaya untuk menjaga masyarakat Indonesia agar tetap sehat. Tentunya dengan kebijakan yang mengikat.
Nah, vaksin juga merupakan program pemerintah untuk ASN dan Masyarakat Indonesia. Gelorakan semangat sehat.
Bagi yang sudah divaksin, berilah semangat rekan kita. Kita bisa menggunakan template twibbon ceria untuk menyatakan diri sudah divaksin atau siap divaksin. Ada beberapa bingkai twibbon yang ceria dan dapat dipasang foto kita. Jika ingin memansang twibbon, silakan cek twibbon ceria di bawah ini.
https://twb.nz/ayovaksin1kita
https://twb.nz/ayovaksin2oke
https://twb.nz/ayovaksin3oke
https://twb.nz/ayovaksi4
Untuk memeroleh beberapa twibbonize sesuai dengan konteksnya serta informasi lainnya, silakan membaca juga:
Twibbon Ceria Keren Profil Pelajar Pancasila
Informasi Tentang AKM dan ANBK SD 2021
Modul Literasi serta Numerasi SD Lengkap
Post a Comment for "Twibbon Ceria Saya Sudah Divaksin Halal dan Sehat"
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.