Akhir-akhir ini, sangat marak penggunaan twibbon di kalangan pendidikan maupun sosial masyarakat. Baik twibbon yang dibuat oleh Instansi, institusi, pemerintah, komunitas, organisasi maupun pribasi seseorang. Desainnya juga beragam. Sangat menarik dan disesuaikan dengan momentum yang diperingati. Antara lain, hari besar nasional, momentum keagamaan, sosial budaya, dan sebagainya.
Bagi masyarakat awam, mungkin bertanya-tanya tentang twibbon itu sendiri. Apa sebenarnya twibbon itu. Apalagi pada waktu akhir-akhir ini sangat viral di kalangan masyarakat menggunakan twibbon dan diunggah ke media sosial. Termasuk story WAnya.
Nah, sebenarnya twibbon merupakan gambaran postingan seperti poster dengan menggunakan frame atau bingkai yang menarik. Twibbon ini dapat berupa ajakan, dukungan, promosi, pamflet, banner, profil atau foto diri dan lembaga dan sebagainya. Seorang pembuatnya dapat mengedit sedemikian rupa agar twibbonnya menarik. Jika menarik dan serasi antara bingkai, warna, kata-kata dan area bingkainya, maka akan kelihatan keren dan bagus sekali.
Twibbon HAN oleh Komisi PRK MUI Pusat |
Twibbon dapat berperan sebagai media sosialisasi, pengumuman, ajakan, seruan semangat, promosi lembaga, peringatan hari besar, tantangan, lomba, kampanye dan lain sebagainya. Twibbon cukup efektif dalam menyampaikan pesan tertentu (bergantung tema dan isinya) kepada banyak pihak, terutama masyarakat umum. Jika tampilannya menarik dan keren, maka akan banyak melihat atau menggunakan twibbon tersebut.
Bingkai twibbon yang menarik dan keren dapat dipasang atau diunggah di media sosial, seperti: fb, wa, instagram, twitter dan sebagainya. Kembali pada tujuannya, bahwa twibbon ini dibuat untuk mengingatkan momentum tertentu, memperindah objek foto dengan bingkai keren, dan menjadi media prosmosi dan sosialisasi.
Melihat tujuan dan cara menggunakannya, twibbon sangat bermanfaat bagi seseorang. Misalnya, seseorang itu dapat mempromosikan apa saja yang menjadi tema. Contoh: twibbon sekolah untuk PPDB, twibbon untuk memperingati hari besar nasional, dan sebagainya. Manfaat yang jelas bisa terlihat adalah cukup efektif sebagai media promosi dan sosialisasi.
Cara membuat twibbon, sebenarnya relatif mudah. Membuat akun di laman twibbon dan kemudian mengikuti langkah-langkah yang ditentukan. Termasuk dalam menetuntukan bingkai foto yang menarik dan mengeditnya sesuai dengan kemampuannya. Bagus atau tidak, bingkai twibbon bergantung pada seni seseorang itu mengembangkan imajinasinya dalam membuat bingkai. Selain dari pada itu, juga disesuaikan dengan tema yang akan diusung. Kalau bernuansa relegi, maka bingkainya juga menampilkan halhal yang relevan dengan religi.
Bagi pengguna twibbon, cukup mudah dalam mengunggah fotonya. Cukup klik tautan yang ada, masuk pada twibbon, unggah foto dan klik selesai lalu mengunduhnya.
Nah, momentum saat ini adalah Hari Anak Nasional (HAN). HAN diperingati setiap tanggal 23 Juli setiap tahunnya. Maka, peringatan HAN tahun ini di masa pandemi, menjadi penting untuk menyemarakkannya dengan memasang twibbon Hari Anak Nasional.
Banyak pihak yang telah membuat twibbon terkeren khusus memperingati Hari Anak Nasional ini. Antara lain: Kementerian PPPA RI, PMII Jaktim, Coco, MUI Pusat, Hari Ws (person), Winda J (person), Yayasan Ananda Nurul Ilmi, dan masih banyak lagi lainnya.
Kumpulan twibbon terkeren HAN 2021 dapat diunduh di Twibbon HAN Terkeren 2021.
Selamat mencoba twibbon terkeren. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for " Bingkai Twibbon Terkeren Hari Anak Nasional (HAN) 2021 (Unduh)"
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.