Tahun 2021 merupakan tahun pengadaan aparatur sipil negara, khususnya Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPKK). Calon Peserta seleksi PPPK Guru tahun 2021 harus memperhatikan secara saksama tentang peraturan, surat edaran, ketentuan pendaftaran serta syarat yang harus dipenuhi. Harapannya, agar dapat terlaksana dengan lancar.
Lebih diharapkan lagi, dapat lolos dan mengabdi kepada Negara sebagai guru ASN. Nah, teman-teman calon peserta PPPK Guru tahun 2021 juga perlu memahami beberapa dokumen penting, termasuk istilah dan pengertian yang terkait dengan PPPK.
Salah satu dokumen yang wajib diketahui adalah Permenpan RB, khususnya tentang PPPK. Yaitu Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 28 tahun 2021 tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja untuk Jabatan Fungsional Guru pada Instansi Daerah tahun 2021.
Dalam peraturan ini yang dimaksud Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disingkat ASN adalah profesi bagi pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi pemerintah.Jadi Guru PPPK termasuk ASN pada instansi pemerintah khususnya pada instansi daerah.
Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja yang selanjutnya disingkat dengan PPPK adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan. Sehingga, teman-teman calon peserta seleksi PPPK Guru tahun 2021 harus memnuhi syarat yang ditentukan.
Jabatan adalah kedudukan yang menunjukkan tugas, tanggung jawab, wewenang, dan hak seorang pegawai ASN dalam suatu satuan organisasi.Nah, Guru PPPK juga memiliki tugas, tanggung jawab dan wewenang yang harus diketahui. Serta memiliki hak sebagai pegawai ASN.
Jabatan Fungsional yang selanjutnya disingkat JF adalah sekelompok Jabatan yang berisi fungsi dan tugas berkaitan dengan pelayanan fungsional yang berdasarkan pada keahlian dan keterampilan tertentu.
Semua pengertian dan segala hal yang terkait dengan PPPK Guru, seharusnya dapat diketahui dan dipahami.
Dokumen penting lainnya yang dapat dipelajari dan diunduh, seperti dibawah ini.
Perubahan Persyaratan PPPK Guru Tahun 2021
Kesesuaian atau Linearitas Kualifikasi Akademik
Petunjuk Teknis Pengadaan PPPK Guru Tahun 2021
Alur Pendaftaran PPPK Guru Tahun 2021
Permenpan RB Tentang PPPK Guru Tahun 2021
Bagi yang belum mengetahui tentang PPPK Guru tahun 2021 dapat mempelajarinya dalam dokumen penting tersebut. Jika ada keraguan terhadap beberapa ketentuan, dapat dibaca ulang di forum tanya jawab yang berada di laman gurupppk.kemdikbud.go.id. Semoga bermanfaat dan berhasil.
Post a Comment for " Dokumen Penting yang Harus Diunduh Peserta PPPK Guru Tahun 2021 "
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.