Selamat berjumpa maya kembali bersama admin aleepenaku.com. Dengan syukur kepada-Nya kita senantiasa diberi kesehatan dan kemampuan terus berbagi. Terutama tentang sesuatu yang dapat mendukung lancarnya proses pembelajaran yang sedang berlangsung.
Pada masa pandemi covid-19 ini, tentu para guru mengajar PJJ. Nah, ketika mengajar dengan pola daring, guru dapat menyajikan materi ajar semenarik mungkin. Bagi guru yang menggunakan aplikasi virtual meeting, dengan mudah bisa share slide screen kepada siswanya.
Biasanya, yang digunakan untuk bahan ajar bisa berupa, file word, e-book, power point presentasi, video pembelajaran, dan sebagainya. Meskipun menggunakan aplikasi rekam layar dan tidan melakukan pembelajaran secara langsung dengan virtual meeting, guru tetap bisa menggunakan bahan ajar tersebut untuk direkam layar. Kemudian, diunggah ke youtube. Barulah link youtube dibagikan ke siswa untuk ditonton.
Guru juga dapat mengombinasikan antara pembelajaran langsung secara virtual maupun dengan pembelajaran tidak langsung berbasis aplikasi media sosial WA, rekam layar dan youtube maupun classroom. Hal ini bergantung kreativitas dan inovasi guru.
Tetapi, ketika guru menggunakan presentasi melalui power point (PPT), akan merasa jenuh dengan tampilan ppt yang biasa-biasa saja. Maka guru perlu memberi tambahan animasi. Baik animasi bawaan ppt dari office-nya maupun tambahan animasi eksternal.
Animasi Presentasi Power Poin?
Untuk animasi yang sudah memang ada dari ppt bawaan, guru dapat membuat animasi gerak pada tulisan, gambar dan meletakkan link video sesuai keinginan. Guru juga dapat mengubah ukuran font dan warna serta backround ppt yang sudah ada. Bahkan, untuk office tertentu menyediakan ragam backround ppt yang sangat menarik.
Tujuannya apa? Agar guru maupun siswa tidak jenuh dengan tampilan power point presentasi yang alakadarnya. Kadang, ppt kita merasa kurang menarik. Terlalu polos, tanpa animasi sama sekali. Sehingga, walaupun tidak wajib, animasi pada ppt yang digunakan sebagai bahan ajar juga penting adanya.
Pada animasi tersebut ada yang memang dapat bergerak jika ditampilkan secara slide show. Misalnya ada kartun yang bergerak, bintang berkelap-kelip dan lain sebagainya.
Nah, admin aleepena.com ingin berbagi beberapa animasi untuk presentasi power point yang keren dan indah. Adapun tema atau daftar isi animasi tersebut terdiri dari:
Backround keren
Banckround bergerak
Animasi bergerak 1
Animasi bergerak
Kartun
Animasi matematika
Bunga
Dan lain sebagainya yang terangkum dalam animasi 1,2,3,4 dan selanjutnya.
Sedangkan penggunaan dalam melengkapi keindahan power pointnya dapat disesuaikan dengan materi yang disajikan.
Untuk menggunakan animasi tersebut dapat diunduh pada bagian di bawah ini.
Demikian Animasi Keren untuk PPT Pembelajaran yang dapat admin bagikan. Semoga dapat menambah kreativitas para guru untuk membuat power point presentasi yang menarik untuk pembelajaran.
Bagi guru yang ingin mendapatkan materi Modul Pembelajaran tingkat SD, silakan bisa membaca juga: Modul Pembelajaran untuk Jenjang SD.
Sekali lagi terima kasih atas kunjungannya ke aleepena.com. Semoga semakin banyak berbagi untuk pendidikan kita yang lebih bermutu.
Terimakasih sudah berbagi
ReplyDeleteSehat selalu Pak
Terimakasih atas kunjungannya pak..semoga bermanfaat
DeleteTerima kasih pak Alee, ilmu yang sangat bermanfaat
ReplyDeleteMakasih bu
DeleteSelalu ada saat kubutuhkan ... makasih dulur...
ReplyDeleteTerima kasih dulurku
DeleteTerimakasih sdh berbagi
ReplyDeleteterima kasih bu Ketua
DeleteSehat selalu pak ali
ReplyDeleteAmin. terima kasih
DeleteTerimakasih
ReplyDeleteTerimakasih...
ReplyDeleteTerima kasih sangat terbantu dan mudah sekali prosesnya.
ReplyDelete