Khusus Calon Guru ASN PPPK 2021, Ayo Daftar Program Terbaru Kemdkibud Seri Belajar Sekarang

Sahabat penaku yang hebat luar biasa, puji syukur senantiasa kita panjatkan kepadaNya yang telah memberikan kesehatan, hikmah dan hidayah kepada kita semua. Sehingga kita dapat meningkatkan tugas-tugas kita dalam kehidupan sehari-hari.

Nah, bagi sahabat pena yang telah lolos seleksi administrasi PPPK Guru tahun 2021, patut bersyukur. Satu tahapan menuju tahapan berikutnya telah selesai. Berhasil diselesaikan dengan baik dan lancar. InsyaAllah yang demikian adalah awal yang baik. Awal dari sebuah keberhasilan. Amin.

Apakah yang akan saudaraku lakukan saat ini?

Belajar, mencari informasi terbaru, menyiapkan materi, berdoa dan berusaha? Ya, pasti seharusnya itulah yang dilakukan. Mintalah doa dari orang-orang yang terdekat, tersayang dan anak yatim serta para sepuh keluarga kita. Bahwa ASN PPPK Guru tahun 2021 merupakan suatu impian dan semoga menjadi kenyataan.

Laman: ayogurubelajar.kemdikbud.go.id/seri-pppk/


Banyak sekali prediksi soal yang bisa diperoleh. Salah satunya bisa dibaca juga di sini:

Kemudian, para sahabat bisa belajar dari modul yang sudah dimiliki. Jika belum memiliki dapat membaca juga di sini.

Kemudian, patut berterima kasih kepada pemerintah. Dalam hal ini juga Kemdidbukristek telah membuka program Guru Belajar dan Berbagi. Program ini merupakan program baru Kemdikbud SBM CG ASN PPPK 2021.

Tujuan program ini adalah sahabat peserta CASN mampu belajar secara mandiri dan disiapkan latihan soal yang mendukung pengetahuan dalam memahami kemungkinan soal-soal yang akan muncul di seleksi tulis CASN PPK Guru 2021.

Selain itu, sahabat juga bisa memanfaatkan system belajar individu dengan mandiri, mudah, ringan dan ringkas. Materi tidak terlalu meluas di luar konteks. Ini sangat membantu para sahabat semuanya.

Kemudian, tak kalah pentingnya, para sahabat juga dapat memanfaatkan komunitas pembelajaran dengan baik. Hal itu berguna untuk meningkatkan kognitif dan psikomotor para sahabat semuanya.

Siapa yang boleh mendaftar di program Kemdikbuud ini?

Para sahaabt guru non PNS dapat mengikuti kegiatan ini dan memiliki akun sendiri di SIMPKB. Berarti para sahabat telah tercantum di pangkalan data Kemdikbud. Disediakan juga program untuk seri belajar mandiri untuk CASN Guru PPPK.

Jadi, janganlah melewatkan program sangat bagus ini. Para sahabat harus segera mendaftar secara gratis dan memanfaatkan waktu untuk mengikutinya. Meskipun kegiatan ini fleksibel dari segi waktu, namun para sahabat tetap perlu serius dalam mengikutinya.

Bagi sahabat yang hendak mendaftarkan diri, segera kunjungi laman https://ayogurubelajar.kemdikbud.go.id/seri-pppk/.

Jika para sahabat merasa kesulitan mengunjungi laman tersebut, cobalah untuk registrasi belajar di laman: AyoBelajar Seri CASN PPPK 2021.

Untuk informasi penting lainnya, para sahabat juga bisa membaca:

Prediksi soal-soal selekssi PPPK Guru tahun 2021

Pengumuman Kelulusan Seleksi Administrasi PPPK Guru 2021

Modul PPPK Guru 2021

Dokumen Penting PPPK Guru 2021

Sahabat yang luar biasa, admin aleepenaku.com mengucapkan selamat belajar dan berhasil suskes hingga impian sahabat tercapai segera. Semoga bermanfaat, salam literasi. Salam Sahabat.


Post a Comment for "Khusus Calon Guru ASN PPPK 2021, Ayo Daftar Program Terbaru Kemdkibud Seri Belajar Sekarang"