Aleepenaku.com-Bagi sahabat yang telah mempersiapkan diri mendaftar seleksi CASN PPPK Guru tahun ujian 2021-2022, di lingkungan Kemdikbudristek, maka sebaiknya untuk tetap berdoa, belajar dan berusaha maksimal dalam memantapkan pikiran untuk lolos seleksi.
Kemudian, tak kalah pentingnya, jika para sahabat pena untuk tetap belajar dan memahami soal-soal yang mungkin akan keluar pada saat ujian nanti. Oleh karena itu, perlu memahami apa saja materi yang akan diujikan.
Selain belajar mandiri di rumah dengan persiapan buku-buku yang mungkin sudah ada, para sahabat bisa membaca online atau latihan menjawab soal secara daring. Sedangkan soal dapat dibaca juga di laman aleepenaku.com. Sahabat bisa memilih soal atau ilmu keguruan tentang kompetensi guru di pencarian.
Sahabat juga bisa belajar bersama dengan rekan sesama calon ASN PPPK Guru tahun 2021. Modul yang diterbitkan oleh pemerintah (kemdikbud) juga bisa dijadikan referensi untuk belajar. Bisa juga dengan cara merangkum materi dari sumber belajar yang relevan.
Kemudian, tentu saja para sahabat juga perlu memahami konsideran atau aturan-aturan yang mengatur tentang pendidikan dan profesi keguruan. Sebab, bagaimanapun, sahabat akan menjumpai soal yang mengharuskan relevan dengan peraturan dan perundangan. Misalnya, memahami undang-undanga guru dan dosen, peraturan tentang guru yang memuat kajian mengenai kompetensi guru dan lain sebagainya. Ini adalah kesempatan untuk bisa lolos tes seleksi PPPK Guru tahun 2021.
Selain itu, sahabat pena perlu banyak bertanya pada sahabat lain yang pernah lolos seleksi ASN sebelumnya. Kiat apa yang mereka berikan, bisa menjadi bahan masukan.
Tak kalah pentingnya, sahabat juga perlu mengetahui kisi-kisi soal yang akan diujikan. Setidaknya bisa memprediksi, soal apa yang mungkin saja keluar saat ujian nanti. Adapun kisi-kisi yang bisa menjadi bahan belajar pada sahabat, adalah sebagai berikut.
Kisi-kisi soal Tes Seleksi PPPK tahun 2021 adalah sebagai berikut:
1. Kompetensi Teknis (Soal yang relevan dengan mata pelajaran/ soal mapel)
Sejumlah 50 butir soal (60 menit atau 1 jam)
2. Tes Bakat Skolastik (Tes Nalar)
Sejumlah 40 butir (60 menit atau 1 jam)
Bobot keduanya yaitu 60%.
3. Kompetensi Manajerial
Sejumlah 30 butir soal (waktu: 25 menit)
4. Sosio-Kultural
Sejumlah 20 butir (waktu: 15 menit)
5. Pertanyaan Wawancara (jawaban tertulis)
Sejumlah 10 butir soal (waktu: 10 menit.)
Total bobot 40%.
Informasi penting lainnya adalah tahapan seleksinya. Maka, yang perlu diperhatikan oleh para sahabat adalah sebagai berikut.
- Silakan hasil seleksi administrasi ini dapat dilihat pada masing-masing akun sahabat yang digunakan waktu melamar CASN PPPK Guru 2021. Silakan sahabat pena bisa kunjungi laman sscasn.bkn.go.id
- Kemudian, pemerintah memberi waktu sanggahan.
- Dan jawaban terhadap sanggahan peserta
- Pengumuman sanggahan oleh panitia seleksi.
- Sahabat yang dinyatakan lolos ini, berhak mengikuti tes seleksi selanjutnya. Persiakan mengikuti tes seleksi kompetensi.
- Bagi yang lolos seleksi administrasi ini, silakan selalu meninjau dan memantau terkait perkembangan informasi di laman: gurupppk.kemdikbud.go.id
- Bagi sahabat yang ingin memeroleh Surat Pengumuman Pelulusan Nasional silakan dapat >>>> diunduh di sini.
- Untuk mencetak Kartu Informasi Akun sahabat pena, silakan nanti menunggu masa sanggah dan verifikasi selesai.
Selengkapnya contoh Soal Seleksi PPPK 2021 dari berbagai sumber (tertera pada soal PDF), silakan DOWNLOAD di bawah ini.
Contoh SOAL Kompetensi Keguruan
Dokumen Penting Bagi Peserta CASN PPPK Guru
Cara Jitu Lolos Seleksi PPPK Guru 2021
Semoga sehat selalu dan terus sukses lolos.
Cara Jitu Lolos PPPK Guru 2021
Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Guru 2021
MODUL BELAJAR MANDIRI PPPK Guru 2021
Demikian sahabat pena aleepenaku.com. Semoga ikhtiar sahabat dikabulkan-Nya. Berhasil lolos berkah. Terima kasih atas atensinya.
Post a Comment for "Prediksi Soal-Soal Seleksi PPPK Guru Tahun Ujian 2021-2022, Ikuti Cara Jitunya"
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.