Aleepenaku.com - Alhamdulillah, para sahabat yang tetap dalam pertolongan dan lindungan ALLAH SWT. Puji syukur senantiasa kita panjatkan kepadaNya, sebab hanya karena-Nya saja kita bisa menikmati karunianya.
Sahabat, patut disyukuri pula, Rezeki Guru Swasta dan Non ASN Berpeluang Besar di Seleksi Kompetensi Tahap 2 PPPK Guru Tahun 2021 merupakan momentum penting bagi para sahabat untuk tetap berjuang memeroleh hak kesejahteraan ytang lebih layak dengan status yang lebih layak pula.
Gambar SS: daftar-sscasn.bkn.go.id/login |
Meskipun, pengabdian sebagai guru, tidak dapat digantikan dengan materi, sebab menjadi guru adalah cita-cita mulia. Namun demikian, untuk memeroleh status dan kesejahteraan yang lebih layak adalah hak kita semua. Impian kita semua. Maka, kita senantiasa berusaha dan berjuang keras untuk mendapatkannya.
Kali ini, admin aleepenaku ingin melanjutkan materi motivasi, sebagaimana telah pernah disampaikan tentang Cara Jitu Lolos ASN PPPK Guru 2021 yang telah paling banyak dibaca. Sesuai dengan penyampaian para sahabat di daerah kami, bahwa sahabat yang telah mendaftar di SK 1 dengan motivasi tersebut, Alhamdulillah relatif memiliki bekal dan percaya diri dalam mengikuti ujian itu. Ternyata, Alhamdulillah juga lolos dengan baik.
Nah, para sahabat yang luar biasa. Pada tahap 2 ini, memang peserta seleksi mungkin relatif bervariasi. Misalnya, berasal dari sekolah swasta, non ASN dan alumni PPG. Namun demikian, sesungguhnya ini adalah momentum baik bagi sahabat semua untuk bisa belajar dengan tekun. Sahabat yang lolos nanti, benar-benar teruji secara materi dan mental. Sebab, peserta seleksi berasal dari beberapa kalangan.
Logikanya, jika sahabat berhasil, maka sahabat telah berhasil dengan bangga berjuang dengan berbagai karakter peserta dari sekolah berbeda. Ini cukup lebih kompleks dan menarik. Tinggal bagaimana para sahabat bisa bersaing sehat dengan kompetensi yang dimiliki masing-masing peserta.
Seperti diketahui, bahwa pendaftaran untuk seleksi komptensi tahap 2 akan segera dapat memulai memilih formasi pada tanggal 24-30 Oktober 2021. Ini akan dilakukan setelah masa sanggah selesai. Selengkapnya, Pengumuman Terkini Jadwal PPPK Guru 2021.
Peluang Besar Sahabat Guru
Berdasarkan ketentuan, dalam Seleksi Kompetensi (SK) II ini, sahabat yang paling berpeluang dalam memilih formasi dan mengikuti tes seleksi kompetensi II adalah sebagai berikut.
Sahabat guru yang memang telah memiliki data di Dapodik dan belum menjadi ASN PPPK Guru. Berarti, guru honorer yang belum masuk Dapodik, tidak diperkenankan mendaftar dan memilih formasi yang ada.
Kemudian, para sahabat guru swasta dari dari satuan pendidikan swasta yang memiliki data pokok pendidikan (terdaftar dan aktif) juga memiliki hak dan peluang yang sama untuk memilih dan menentukan formasi.
Barulah yang berikutnya, para sahabat yang berasal dari alumni PPG (Berserdik) dan belum menjadi guru serta aktif dan terdaftar di Dapodik.
Lebih jelasnya lagi, para sahabat bisa memahami tentang ketentuan lain-lain, silakan bisa diunduh di sini.
Sahabat yang hebat, kali ini Rezeki Guru Sekolah Swasta dan Non ASN Berpeluang Besar di Seleksi Kompetensi Tahap 2 PPPK Guru Tahun 2021 benar-benar di hadapan kita. Tinggal kita untuk tetap berusaha, berdoa dan belajar serta berjuang keras untuk menggapai impian itu. Semoga berhasil.
Sahabat hebat supaya sering mengunjungi laman resmi: sscasn.bkn.go.id.
Sekadar menyampaikan bagi sahabat yang lolos tahap 1, untuk segera menyiapkan pemberkasannya. Silakan simak di sini: Persiapan Pemberkasan Peserta yang Lolos SK 1 PPPK Guru 2021.
Informasi penting yang paling banyak dibaca juga:
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi I
Passing Grade terbaru PPPK Guru
Prediksi SOAL Seleksi PPPK Guru 2021
Dokumen Penting PPPK yanbg harus dimiliki peserta
Prediksi Dahsyat Soal-Soal CASN tahun 2021
Post a Comment for "Rezeki Guru Sekolah Swasta dan Non ASN Berpeluang Besar pada Seleksi Kompetensi Tahap 2 PPPK Guru Tahun 2021"
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.