Aleepenaku.com-salam hebat para guru Indonesia. Kabar baik dan yang ditunggu-tunggu telah tiba. Yakni mulainya kegiatan dan pegumuman tentang pelaksanaan PPG 2022. Tentu saja diawali dengan surat pemberitahuan dari Kemendikbud yang ditujukan kepada Kepala Dinas provinsi, Kabupaten atau Kota di seluruh wilayah nusantara. Surat tersebut mengatur atau menginformasikan tentang Persyaratan, Cara Pendaftaran, Seleksi Administrasi dan Jadwal Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022.
Persyaratan, Cara Pendaftaran, Seleksi Administrasi dan Jadwal Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022 tersebut dapat diketahui dari surat bernomor: 0248/B2/GT.00.03/2022 pada tangga 4 Februari 2022. Pada surat tersebut terdapat satu set lampiran. Prihal berita pada surat tersebut adalah tentang Pendaftaran dan Seleksi Administrasi Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022, yakni PPG Dalam Jabatan Tahun 2022. Tentu saja ini kabar baik bagi kita semua.
Pada kesempatan ini aleepenaku ingin berbagi informasi yang diperoleh dari media sosial WA grup sekolah dan lainnya tentang surat yang mengatur Persyaratan, Cara Pendaftaran, Seleksi Administrasi dan Jadwal Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022. Dalam surat tersebut disebutan bahwa sesuai dengan PP No: 19 Tahun 2017 tentang Perubahan PP No" 74 Tahun 2008 tentang Guru, Direktorat Pendidikan Profesi Guru (PPG), Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi akan membuka registrasi atau pendaftaran dan seleksi administrasi Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan 2022.
Persiapan Pendaftaran dan Seleksi Administrasi PPG Daljab 2022
Adapun untuk persiapan pendaftaran dan seleksi administrasi PPG Daljab Tahun 2022 adalah sebagaimana di bawah ini.
1. Data calon peserta (CP) sesuai dengan hasil pemutakhiran Dapodik, tanggal 30 Januari 2022.
2. Kategori peserta ada 2, yakni:
a. Guru yang telah diangkat menjadi guru sampai dengan tanggal 31 Desember 2015.
b. Guru yang telah diangkat mulai tanggal 1 Januari 2016 hingga 1 Januari 2019.
3. Peserta program PLPG yang telah ada dalam database tetapi, belum mengikuti UTN sebanyak 4 kali. Kemudian guru tersebut memenuhi syarat pada administrasi PPG Daljab 2022 ini.
4. Calon peserta PPG 2022 wajib melakukan pendaftaran melalui laman https://ppg.kemdikbud.go.id. Yaitu juga dapat melalui akun SIMPKB masing-masing.
5. Verifikasi dan validasi data wajib dilakukan untuk mengetahu kesesuaian atau linieritas pilihan peserta dengan kaulfikasi akademik/ ijazah S-1/D-IV.
Persyaratan Seleksi Administrasi Calon Peserta PPG 2022
1. Persyaratan Peserta
a. Guru di lingkungan Kemdikbudristek, tetapi belum mengikuti program sertifikasi guru.
b. Terdaftar pada Dapodik
c. Memiliki NUPTK.
d. Telah diangkat menjadi guru hingga 1 Januari 2019.
e. Memiliki ijazah S-1/D-4 yang linier
f. Aktif mengajar, 2 tahun terakhir.
g. Berusia maksimal 58 tahun dihitung s.d tanggal 31 Desember 2022.
h. Sehat jasmani dan rohani.
i. Bebas dari NAPZA.
j. Berkelakuan baik.
2. Persyaratan administrasi, Siapkan Dokumen Pendaftaran PPPG 2022
a. Hasil pindai (scan) ijazah S-1/D-4
b. Hasil pindai (scan) SK Pengangkatan Pertama sebagai guru
c. Hasil pindai (scan) SK kenaikan pangkat terakhir bagi guru PNS
d. Hasil pindai (scan) SK pembagian tugas mengajar 2 (dua) tahun terakhir
e. Hasil pindai (scan) pakta integritas yang ditandatangani bermaterai 10.000
Tata Cara Lapor Diri Calon Peserta PPG 2022
Prosedur dan Cara Pendaftaran Calon Peserta PPPG 2022
1. Masuk melalui laman https://pendaftaran.ppg.kemdikbud.go.id/ menggunakan akun SIMPKB
2. Mengunggah hasil pindai berkas
3. Guru menetapkan bidang studi yang dipilih akan diikuti dalam PPG.
4. Guru mengisi data PT: perguruan tinggi dan program studi sesuai dengan ijazah S-1/D-IV.
5. LPMP melakukan verifikasi dan validasi. Hasil verifikasi dan validasi tersebut dinyatakan dengan 3 kategori: a. “Disetujui” jika berkas memenuhi syarat b. “Tolak (permanen)” jika berkas tidak memenuhi syarat c. “Tolak (perbaikan)” jika berkas tidak lengkap
Guru yang lolos atau lulus pada tahap verifikasi dan validasi dengan status “Disetujui” dinyatakan lolos seleksi administrasi PPG Daljab 2022
Jadwal Pendaftaran PPG 2022
Gambar SS: Surat Kemdikbud Ditjen GTK |
Gambar SS: Surat Kemdikbud Ditjen GTK |
Segera Cek Linearitas Ijazah Calon Peserta Sekarang, DI SINI.
Modul Literasi dan Numerasi Lengkap
Demikian Informasi penting tentang Persyaratan, Cara Pendaftaran, Seleksi Administrasi dan Jadwal Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022 dari admin aleepenaku. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Persyaratan, Cara Pendaftaran, Seleksi Administrasi dan Jadwal Pendidikan Profesi Guru (PPG) 2022"
Tinggalkan komentar Sahabat sebagai saran dan masukan yang sangat berharga untuk tetap belajar dan berbagi. Terima kasih atas kunjungannya.