Pendaftaran PPPK 2024 Dibagi 2 Periode: Ini Kategori Khusus Pendaftar untuk Periode 1 dan 2

Pena Pendidikan-Pendaftaran PPPK 2024 Dibagi 2 Periode: Ini Kategori Khusus Pendaftar untuk Periode 1 dan 2. Bagi sahabat pelamar yang bertanya-tanya tentang kesempatannya untuk mendaftar PPPK 2024, maka jangan khawatir bahwa untuk tahun 2024 ini, pendaftaran PPPK 2024 terdiri dari 2 kali. Hal ini juga bisa disimak di berbagai pemberitaan online maupun Surat Resmi dari BKN.


sumber gambar: https://sscasn.bkn.go.id/

Surat dari BKN

Saat ini para pelamar dari Tenaga Honorer daat mengetahui apakah pelamar tersebut bisa melamar masuk periode 1 atau 2 dalam seleksi PPPK 2024. Hal ini sangat penting terkait dengan persiapan yang harus segera dilakukan.

Sebagaimana yang tercanntum dalam Surat Kepala BKN Nomor 6610/B-KS.04.01/S/K/2024 tertanggal 27 September 2024 bahwa jadwal pendaftaran seleksi PPPK 2024 untuk tenaga honorer terbagi menjadi dua periode. Periode 1 dan 2. 

Untuk jadwal pendaftaran PPPK 2024 periode 1 dibuka pada 1 hingga 20 Oktober 2024. dan periode 2 pendaftaran PPPK 2024 akan dibuka pada 17 November - 31 Desember 2024 mendatang.

Sahabat pelamar juga dapat melihat pada laman IG @bkngoidofficial tentang 2 jadwal periode pendaftaran PPPK 2024 ini. Perhatikan kalimat penting yang menjadi perhatian atau fokus sahabat, yaitu "Pendaftaran seleksi PPPK terbagi dua. Periode I mulai 1 Oktober 2024, periode II mulai 17 November 2024," sebagaimana yang tertera di sana.

Nah, dengan demikian sangat penting untuk memahami perbedaan pendaftaran seleksi PPPK 2024. Maka, silakan untuk mengetahui pembagian pelamar periode 1 dan 2.

Sebagaimana yang dijelaskan pada laman ayobandung.com, sahabat juga perlu memahami tentang pembagian pelamar yang masuk dalam periode 1 dan 2 sudah dijelaskan dalam Surat Kepala BKN.

Pendaftaran PPPK 2024 Periode 1

Perlu diketahui bahwa pendaftaran seleksi PPPK 2024 untuk periode 1 diperuntukkan bagi tiga kategori pelamar, di antaranya:

  1. Pelamar prioritas: Pelamar prioritas ini artinya pelamar yang telah memenuhi nilai ambang batas pada seleksi PPPK periode sebelumnya dan belum pernah dinyatakan lulus.
  2. Eks THK-II: Eks THK-II adalah tenaga honorer yang terdaftar pada pangkalan data eks THK-II BKN dan terdata aktif pada Dapodik sebagai guru di Instansi Pemerintah (sekolah negeri).
  3. Tenaga honorer terdata BKN: Tenaga honorer terdata BKN adalah tenaga honorer yang masuk dalam database BKN saat pendataan non ASN.

Pendaftaran PPPK 2024 Periode 2

Untuk pendaftaran seleksi PPPK 2024 periode 2 diperuntukkan bagi tenaga honorer di instansi pemerintah dan lulusan PPG.

Siapakah mereka? Yaitu tenaga honorer di instansi pemerintah merupakan tenaga honorer yang aktif bekerja di instansi pemerintah paling sedikit 2 tahun secara terus menerus.

Kemudian, untuk lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah lulusan PPG yang terdaftar pada pangkalan data kelulusan PPG di Kemendikbudristek dan tidak masuk kriteria pelamar 1, 2, dan 3.

Informasi tentang pembagian periode saat membuka laman SSCASN.

Informasi dalam laman IG BKN, silakan pahami penyampaian berikut:

"For your information Sobat BKN soal masuk/tidaknya di databas BKN, selain kalian dapat konfirmasi ke masing-masing instansi tempat bekerja, nanti ketika buat akun di portal SSCASN BKN melalui input NIK akan terdeteksi apakah kamu termasuk database/non database sehingga jadi tahu bisa mendaftar di periode yang mana," 

Catatan Penting:

Pada saat sahabat pelamar membuat akun dengan NIK dan pilih jenis formasi akan terdeteksi pelamar masuk jenis pelamar periode 1 atau 2. 

Selamat dan sukses.

sumber info: ayobandung.com

Post a Comment for "Pendaftaran PPPK 2024 Dibagi 2 Periode: Ini Kategori Khusus Pendaftar untuk Periode 1 dan 2"